Bandar Lampung – Tim I dan II persiapan pembebasan
lahan untuk pembangunan tol Bakauheni-Terbanggi Besar bersama PPK 1
Syahrial dan PPK 2 Edison, Kementerian Pekerjaan Umum (PU) dan Manajer
PTPN 7 Unit Kedaton Arifin menyurvei lokasi peletakan batu pertama (ground breaking) tol di Desa Sabah Balau, Lampung Selatan, Rabu, 8/4/2015.
Hal tersebut berdasarkan instruksi terbaru Menteri BUMN Republik Indonesia Rini Suwandi, diperlukan dua tempat ground breaking. Menteri menilai ini bisa memacu percepatan pembangunan tol. Demikian rilis yang diterima duajurai.com dari Biro Humas dan Protokol Pemprov Lampung hari ini.
Penetapan lokasi di Sabah Balau adalah prakarsa Tim I dan II yang dipimpin Asisten I Pemprov Lampung Tauhidi dan Asisten II Adeham. Tim mempertimbangkan lahan di Desa Sabah Balau adalah milik PTPN 7. Dengan harapan, memudahkan pembebasan dan perizinan.
Manajer PTPN 7 Unit Kedaton Arifin mengatakan, dalam satu minggu ke depan disiapkan lahan (land clearing) agar ground breaking dapat dilaksanakan.
Tim juga tengah mematangkan persiapan ground breaking di Bakauheni yang rencananya dilaksanakan bulan April ini. Acara itu akan dihadiri Presiden Jokowi sekaligus meresmikan Dermaga 6 dan 7 di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan. (*)
sumber : http://www.duajurai.com/2015/04/desa-sabah-balau-lampung-selatan-lokasi-ground-breaking-tol-lampung/
Seluruh Tim I dan II persiapan pembebasan lahan untuk pembangunan tol Lampung berfoto di Sabah Balau, Lampung Selatan, Rabu, 8/4/2015. |Humas Pemprov Lampung
Hal tersebut berdasarkan instruksi terbaru Menteri BUMN Republik Indonesia Rini Suwandi, diperlukan dua tempat ground breaking. Menteri menilai ini bisa memacu percepatan pembangunan tol. Demikian rilis yang diterima duajurai.com dari Biro Humas dan Protokol Pemprov Lampung hari ini.
Penetapan lokasi di Sabah Balau adalah prakarsa Tim I dan II yang dipimpin Asisten I Pemprov Lampung Tauhidi dan Asisten II Adeham. Tim mempertimbangkan lahan di Desa Sabah Balau adalah milik PTPN 7. Dengan harapan, memudahkan pembebasan dan perizinan.
Manajer PTPN 7 Unit Kedaton Arifin mengatakan, dalam satu minggu ke depan disiapkan lahan (land clearing) agar ground breaking dapat dilaksanakan.
Tim juga tengah mematangkan persiapan ground breaking di Bakauheni yang rencananya dilaksanakan bulan April ini. Acara itu akan dihadiri Presiden Jokowi sekaligus meresmikan Dermaga 6 dan 7 di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan. (*)
sumber : http://www.duajurai.com/2015/04/desa-sabah-balau-lampung-selatan-lokasi-ground-breaking-tol-lampung/
Seluruh Tim I dan II persiapan pembebasan lahan untuk pembangunan tol Lampung berfoto di Sabah Balau, Lampung Selatan, Rabu, 8/4/2015. |Humas Pemprov Lampung
Tidak ada komentar:
Posting Komentar